Ketahui,ini dia 4 cara yang baik dan benar menyusui bayi - Kajian Islam

Thursday, May 2, 2019

Ketahui,ini dia 4 cara yang baik dan benar menyusui bayi

Setelah mengandung selama 9 bulan,saatnya kini sang buah hati dilahirkan ke dunia.

Proses yang sungguh mendebarkan karena seorang perempuan diantara hidup dan mati untuk melahirkan bayinya.


Setelah melewati proses yang luar biasa itu,membesarkan buah hati adalah tugas selanjutnya.

Sebelum bayi berumur 6 bulan,bayi hanya akan mendapat ASI.

Ibu akan menyusui bayinya selama 6 bulan penuh atau ASI eksklusif.

Menyusui adalah proses pemberian susu kepada bayi atau anak kecil dengan air susu ibu dari payudara ibu.

Bayi menggunakan refleks menghisap untuk mendapatkan dan menelan susu.

Bukti eksperimental menyimpulkan bahwa air susu ibu adalah gizi terbaik untuk bayi.

Oleh karena itu,ASI eksklusif sangat dianjurkan kepada ibu-ibu yang baru saja melahirkan.

Untuk ibu yang baru memikiki momongan mungkin akan sedikit merasa bingung tentang bagaimana cara menyusui bayi yang baik dan benar.

Berikut ini cara menyusui bayi yang baik dan benar:

1.Susui bayi sesering mungkin,semau bayi paling sedikit 8 kali sehari.
2.Bila bayi tidur lebih dari 3 jam bangunkan lalu susui.
3.Susui sampai payudara terasa kosong,lalu pindah ke payudara sisi yang lain.
4.Bila bayi sudah kenyang,tapi payudara masih terasa penuh/kencang perlu dikosongkan
   dengan diperah untuk disimpan.Hal ini agar payudara tetap memproduksi ASI yang
   cukup.

Nah itu dia cara yang baik dan benar menyusui bayi.

Menyusui tidak hanya bermanfaat untuk kekebalan bayi saja,tapi bermanfaat untuk sang ibu juga karena dapat mencegah kanker payudara.





No comments: